Selasa, 09 November 2010

Orang Kristen Harus Senantiasa Kuat Dalam Segala Sesuatu (2 Timotius 2:1-7)

2:1 Sebab itu, hai anakku, jadilah kuat oleh kasih karunia dalam Kristus Yesus.
2:2 Apa yang telah engkau dengar dari padaku di depan banyak saksi, percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai, yang juga cakap mengajar orang lain.
2:3 Ikutlah menderita sebagai seorang prajurit yang baik dari Kristus Yesus.
2:4 Seorang prajurit yang sedang berjuang tidak memusingkan dirinya dengan soal-soal penghidupannya, supaya dengan demikian ia berkenan kepada komandannya.
2:5 Seorang olahragawan hanya dapat memperoleh mahkota sebagai juara, apabila ia bertanding menurut peraturan-peraturan olahraga.
2:6 Seorang petani yang bekerja keras haruslah yang pertama menikmati hasil usahanya.
2:7 Perhatikanlah apa yang kukatakan; Tuhan akan memberi kepadamu pengertian dalam segala sesuatu.

Judul Perikop ini adalah “Orang Kristen Harus Senantiasa Kuat Dalam Segala Sesuatu”
Dan kita bagi atas 3 bagian yaitu :
1.      Seseorang dapat dikatakan kuat; jika orang tersebut menjalankan misi dan visinya dengan benar (tidak melawan hokum) dan memiliki personil (team/mitra/kesatuan) yang dapat dipercaya serta memiliki sekutu yang dapat diandalkannya setiap saat (ay.1-2)
2.      Seseorang dikatakan kuat; apabila seseorang itu tidak terkalahkan oleh pencobaan dan senantiasa mengedepankan kepentingan misinya dari pada kepentingan pribadinya serta bertindak sesuai dengan peraturan permainan yang telah ditetapkan, agar sekutu yang diandalkan tetap mendukungnya (ay. 3-5)
3.      Seseorang dikatakan kuat, apabila seseorang berhasil mencapai tujuan/misi yang diembannya (ay.6)

Keterangan:
1.Tidak melawan hukum , sesuai dengan Iman, pengharapan dan kasih (baca 1Kor.13:13, 1 Yoh 3:3, 1 Yoh 5:2-3)
  • 1Kor 13:13 Demikianlah tinggal ketiga hal ini, yaitu iman, pengharapan dan kasih, dan yang paling besar di antaranya ialah kasih.
  • 1 Yoh 3:3 Setiap orang yang menaruh pengharapan itu kepada-Nya, menyucikan diri sama seperti Dia yang adalah suci.
  • 1 Yoh 5:2Inilah tandanya, bahwa kita mengasihi anak-anak Allah, yaitu apabila kita mengasihi Allah serta melakukan perintah-perintah-Nya.
  • 1 Yoh 5:3Sebab inilah kasih kepada Allah, yaitu, bahwa kita menuruti perintah-perintah-Nya. Perintah-perintah-Nya itu tidak berat,

 2.Team/Mitra, termasuk Keluarga (Suami, Istri, anak, orang tua) teman baik (lihat 1 Pet. 3:8, Ibrani 10:25
  • 1 Pet 3:8  Dan akhirnya, hendaklah kamu semua seia sekata, seperasaan, mengasihi saudara-saudara, penyayang dan rendah hati,
  •  Ibrani 10:25 Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, dan semakin giat melakukannya menjelang hari Tuhan yang mendekat.
3.Tidak terkalahkan oleh pencobaan, Sabar, dan tabah menderita (baca, 2 Tim 3:12)

  •       2 Tim 3:12 Memang setiap orang yang mau hidup beribadah di dalam Kristus Yesus akan menderita aniaya,

4.Mengedepankan kepentingan Misi Tidak Egois (Fil. 2:4; 1 Kor. 10:24)
  • Ø  Filipi 2:4 dan janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga.
  • Ø  1 Kor 10:24 Jangan seorang pun yang mencari keuntungannya sendiri, tetapi hendaklah tiap-tiap orang mencari keuntungan orang lain.

5.Sekutu/Komandan yang menjadi andalan Allah yang memberi pengertian dan kekuatan (ay.7)
lihat Yer 17:7-8; Mzm 1:2-30

  • Ø  Yer17:7 Diberkatilah orang yang mengandalkan TUHAN, yang menaruh harapannya pada TUHAN!
  •      Yer.17:8 Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.
  •       Mazm 1:2 tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam.
  •       Maz.1:3 Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil.

 6. Berhasil mencapi tujuan Mahkota kehidupan di Surga (Lihat Mat, 24:13, Why 2:10 b)
  • Matius 24:13 Tetapi orang yang bertahan sampai pada kesudahannya akan selamat.
  •  Wahyu 2: 10 b. Hendaklah engkau setia sampai mati, dan Aku akan mengaruniakan kepadamu mahkota kehidupan. 


Segala yang di sebuatkan di atas, memiliki kekuatan, team yang dipercaya, kesabaran dan keberhasilan hanya dapat diperoleh jika Allah memberikan kepada kita
Untuk itu marilah kita memohon agar Tuhan mengaruniakan kepada kita masing-masing kekuatan dan pengertian dalam segala sesuatu agar misi pemberitaan kebenaran akan firman Tuhan mencapai kesuksesan yang gemilang serta menjadi berkat yang berkelimpahan dalam keluarg akita masing-masing.